Jumat, 03 September 2010

Penumpang Kapal Kepulauan Kangean Meningkat

Jumat, 03 Sept 2010

Sumenep - Jumlah penumpang menuju Kepulauan Kangean, Kabupaten Sumenep, Madura, dengan menggunakan kapal milik PT Sumekar pada pemberangkatan Jumat malam, mulai meningkat.

"Kapal Motor Penumpang (KMP) Dharma Bahari Sumekar (DBS) II berangkat dari Pelabuhan Kalianget ke Pelabuhan Batu Guluk, Pulau Kangean, dengan mengangkut 350-an penumpang," kata Manajer Operasional PT Sumekar, Bambang Supriyo, di Sumenep.

Ia juga mengatakan, pemberangkatan KMP DBS II dari Kalianget ke Kangean dipercepat dari jadwal.

"Kapal kami biasanya berangkat ke Kangean pada pukul 20.00 WIB. Namun, pada Jumat malam ini diberangkatkan pada pukul 19.00 WIB karena kapal sudah penuh penumpang. Kalau diberangkatkan pada pukul 20.00 WIB, kami khawatir nanti ada tambahan penumpang lagi," katanya mengungkapkan.

Selain itu, kata Bambang, KMP DBS II mengangkut barang kebutuhan pokok milik sejumlah pedagang asal Pulau Kangean seberat 30 ton.(*/rud)

Tidak ada komentar: