Minggu, 25 Januari 2009

PMB Rekrut Ratusan Relawan di Madura


Senin, 26 Jan 2009

Pamekasan - Partai Matahari Bangsa (PMB) kini mulai merekrut ratusan relawan di empat kabupaten di Madura, sebagai upaya memperkuat dukungan perolehan suara partai tersebut pada Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif yang dijadwalkan April 2009.

"Masing-masing kabupaten kami rekrut minimal 100 orang relawan," kata Sekretaris Pimpinan Wilayah (PW) Partai Matahari Bangsa (PMB), Syafrudin Budiman, S.IP, saat melakukan konsolidasi dengan sejumlah pengurus dan aktivis Muhammadiyah, di Pamekasan Senin.


Mereka itu, lanjut Safrudin yang juga mantan Ketua Umum Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Sumenep Periode 2005-2007 tersebut, akan bergerak melakukan penggalangan masa di Madura dengan sistem "door to door".

"Jadi tugas para relawan ini nanti akan memperkenalkan visi dan misi PMB kepada masyarakat agar memilihnya ," terang Caleg di daerah pemilihan (Dapil) VIII Jawa Timur, yang meiputi Kabupaten Nganjuk, Jombang, Mojokerto dan Kabupaten Madiun itu.

Menurut Safrudin BUdiman, khusus di empat kabupaten di Madura, PMB hanya menarget peroleh 12 kursi calon legislatif, masing-masing kabupaten sebanyak tiga kursi. Sedang untuk tingkat Provinsi dan Pusat masing-masing satu kursi.

"Untuk Caleg PMB Provinsi dan Pusat, kami memiliki dua caleg unggulan, yakni, dr. Syaiful Hidayat dan Hj.R.Ayu Endang," katanya.

Dr.Syaiful Hidayat Caleg yang diberangkatkan PMB di tingkat pusat dan Hj.R.Ayu Endang untuk tingkat Provinsi yang daerah pemilihannya memang berada di Madura, meliputi Kabupaten Sumenep, Pamekasan, Sampang dan Kabupaten Bangkalan.

Selain kedua caleg tersebut merupakan aktivis PMB, kemampuan intelektual mereka juga bisa dipertanggungjawabkan. Dr. Syaiful Hidayat merupakan pengurus Pimpinan Pusat PMB bidang kesehatan masyarakat, sedangkan Hj.R.Ayu Endang S., Ketua Perempuan Matahari Bangsa PW PMB, Jawa Timur.

"Dr.Syaiful Hidayat ini merupakan keponakan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Mahfud MD. Jadi sebenarnya dia sudah dikenal oleh masyarakat Madura dan komitmen untuk memajukan Madura. Tentu saja tidak perlu diragukan, karena dia memang orang Madura asli," terang Safrudin.

Abdul Azis.
http://www.antarajatim.com/index.php?ref=disp&id=7594

Tidak ada komentar: